Mengapa sahnya sholat itu mempunyai syarat-syarat tertentu,karena sholat merupakan kewajinban seorang muslim yaitu seorang hamba kepada penciptanya yaitu Allah swt.Ketika kita akan menjalankan kewajiban kita untuk sholat maka kita harus dalam keadaan suci dan inilah syarat-syaratnya:
- islam
- berakal
- tidak dalam keadaan mabuk dengan kata lain harus dalam keadaan sadar
- suci dari hadast besar dan kecil
- suci dari najis
- menutup aurat
- telah masuk waktunya shalat
- menghadap kiblat
- niat karena Allah swt
1.Islam artinya bahwa seseorang yang harus seorang muslim yaitu harus beragama islam,seseorang yang belum masuk islam atau dengan kata lain adalah lawan dari umat islam adalah orang-orang kafir,yaitu mereka tidak akan diterima amal ibadahnya walaupun melakukan banyak kebaikan dan amalan apapun.
shalat tidak akan diterima selain dari seorang muslim,inilah dalilnya:
firman Allah swt(aali imraan -85)
"Barang siapa mencari agama selain agama islam,maka sekali-kali tidaklah diterima(agama itu) daripadanya,dan diakhirat termasuk orang-orang yang rugi."(aali-imraan -85)
2.berakal artinya tidak gila
3.tidak dalam keadaan mabuk maksudnya adalah seseorang yang mau melaksanakan sholat itu harus dalam keadaan yang berakal dan sadar dengan apa yang dia lakukan dengan kata lain tidak sedang dipengaruhi sesuatu yang memabukan.
4. suci dari hadast besar dan hadast kecil artinya seseorang yang akan melaksanakan sholat harus suci dari hadast besar dan hadast kecil dengan mandi wajib misalkan,dan atau berwudhu.
5.suci dari najis maksudnya adalah seseorang yang akan melaksanakan sholat itu harus suci dari najis dengan membersihkan dari najis terlebih dahulu sebelum akan melaksanakan sholat.
6.menutup aurat adalah menutup dari aurat anggota tubuh,seperti aurat dari tubuh seorang perempuan yaitu dari ujung rambut kecuali muka,sampai ke bawah ujung kaki dan kecuali telapak tangan sampai pergelangan.
7.Telah masuk waktunya sholat adalah ketika sudah masuk pada waktu dan jadwal untuk melakukan shalat tersebut,misalkan sholat shubuh dengan waktu yang telah memang ditentukan dan sampai batas akhir sholat shubuh yang telah ditentukan.
8.menghadap kiblat adalah diharuskannya untuk menghadap ke kiblatnya umat islam yaitu ka'bah.
9.niat karena Allah adalah salah satu yang paling penting bahwa ketika kita melakukan amalan kebaikan apapun haruslah dengan tujuan utama yaitu karena Allah dan agar mendapat ridho Allah.
Seperti itulah kira-kira syarat-syarat sahnya sholat,semoga kalian menjadi lebih tahu daan dapat menerapkannya dengan baik ketika akan melaksanakan ibadah shalat kepada Allah swt.Mudah-mudahan setelah memahami isi dari postingan ini banyak yang termotivasi untuk melakukan ibadah yang lebih baik lagi,sepertinya hanya itu yang saya jelaskan mudah-mudahan bermanfaat buat umat islam diseluruh bumi Allah ini.Untuk memahami tentang agama islam agar lebih memahami dan mengerti silahkan pelajari tentang rukun islam dan rukun iman.